trigonews.com Ronde Panas " Jaksa Goblok"

1 Juli 2011

Ronde Panas " Jaksa Goblok"

Posted on 19.23 by Unknown

Dalam pekan ini, terdapat dua kasus hukum yang amat menyita perhatian publik. Pertama, kasus pencekalan mantan Menkumham Yusril Ihza Mahendra oleh Kejaksaan Agung. Kedua, kasus pemalsuan surat Mahkamah Konstitusi (MK) yang melibatkan Arsyad Sanusi dan Mahfud MD

KEDUA kasus ini juga melibatkan langsung pemimpin di dua institusi itu. Pertama, Yusril melawan Jaksa Agung Basrief Arief. Saking kesalnya, Yusril memberikan label ‘goblok’ kepada Basrief karena dinilai tidak memahami undang-undang keimigrasian.

Jaksa Agung Goblok

“Begitu besar syahwat Jaksa Agung, Basrief Arief untuk mencelakakan dan mempersulit saya, sehingga undang-undang dan peraturan pelaksananya yang sudah tidak berlaku lagi digunakan untuk mencekal saya. Tindakan ini bukan saja suatu kezaliman, melainkan juga tindakan mempertontonkan kebodohan alias kegoblokan sebagai petinggi hukum di negara ini,” sindir Yusril.

Sedangkan mantan Hakim MK Arsyad Sanusi menyindir Ketua MK Mahfud MD tidak cocok menjadi seorang negarawan.

“Jadi mohon maaf Adinda, Pak Mahfud, saya ini sudah betul-betul sakit dengan yang Anda lakukan. Adinda, Anda tidak cocok jadi negarawan,” tegas Arsyad menyindir Mahfud.

No Response to "Ronde Panas " Jaksa Goblok""

Leave A Reply

Pengikut