28 Juli 2011
Akbar Tanjung: Pilih Nasdem atau Golkar
Posted on 20.19 by Unknown
Kalau Golkar ada di Nasdem ya harus pilih kalau tidak ya Golkar akan ambil tindakan tegas.
-- Akbar Tanjung
Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar Akbar Tanjung mengingatkan agar kader Golkar yang masih berada di organisasi kemasyarakatan Nasional Demokrat (Nasdem) yang sudah menjadi Partai Nasdem agar segera memilih salah satu dari partai tersebut. Jika ada kader Golkar yang masih berada di dalam Partai Nasdem, kata Akbar, akan dikenai sanksi tegas.
"Mendirikan parpol itu hak setiap warga negara, tetapi memang dalam undang-undang tidak boleh ada keanggotaan ganda. Harus memilih. Kalau Golkar ada di Nasdem, ya harus pilih. Kalau tidak, ya Golkar akan ambil tindakan tegas," tutur Akbar seusai menghadiri acara deklarasi Partai Nasdem di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, Selasa (26/7/2011).
Sementara itu, mengenai status Surya Paloh sebagai salah satu pendiri Nasdem yang pernah masuk ke dalam Partai Golkar, Akbar enggan berkomentar. Menurut dia, jika memang Surya Paloh memilih untuk tetap berada dalam Partai Nasdem, pihaknya tidak bisa memaksakan hal tersebut. "Kita juga tidak tahu persis apakah dia (Surya Paloh) juga yang memberi dana, tetapi kalau sudah dirikan partai ya sudah pasti keluar. Itu hak setiap orang, untuk menentukan pilihan partai," katanya.
Ketua Umum DPP Nasdem Surya Paloh disebut-sebut telah lama meninggalkan Golkar dan mendirikan Nasdem. Sebelumnya, Suryo Paloh ikut bertarung dalam pemilihan ketua umum Partai Golkar pada Oktober 2009. Namun, Surya Paloh ditaklukkan Aburizal Bakrie dalam pemilihan itu. Tak lama kemudian, Suryo Paloh mengajak beberapa kader Golkar, seperti Sri Sultan Hamengku Buwono X, Syamsul Maarif, dan Ferry Mursyidan Baldan, serta 43 tokoh lainnya mendirikan ormas Nasdem.
sumber : kompas
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Label
- alexa (2)
- ekonomi (28)
- google (3)
- greenpeace (5)
- iptek (21)
- Kolom pengaduan (3)
- kriminal (6)
- liburan natal 2008 (1)
- Musik (10)
- nasional (30)
- olah-raga (16)
- parsoburan (1)
- perbankan (1)
- pilkada dki (16)
- politik (76)
- rs carolus (3)
- selebritas (37)
No Response to "Akbar Tanjung: Pilih Nasdem atau Golkar"
Leave A Reply